DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Salehuddin Minta Aset Pemkab Harus Terdata dan Terkelola

Salehuddin Minta Aset Pemkab Harus Terdata dan Terkelola


Ketua DPRD Salehuddin (Foto: Pak Joyo)
Ketua DPRD Kukar Salehuddin meminta agar seluruh aset pemkab Kukar terdata dan terkelola dengan baik. Hal ini perlu dilakukan guna menyikapi banyaknya aset daerah yang belum terdata atau dikelola dengan rapi, baik berupa asset bergerak maupun tidak bergerak. Salehuddin minta kepada Badan Pengelolaan Aset Daerah (BPKAD) untuk segera melakukannya.

Dikatakan bahwa aset itu beli atau kuasai menggunakan uang rakyat, tentu kita minta semuanya terdata, lebih dari itu bisa terkelola dengan baik. "Kita tidak ingin setiap tahun mendapatkan catatan yang sama dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) karena lemahnya data terhadap aset yg kita miliki, belum lagi kalau kita bicara aspek pengelolaannya," katanya.

Diungkapkan bahwa catatan BPK menyebutkan ada beberapa aset dikuasai oleh mantan pejabat atau pensiunan. Belum lagi aset yang berpindah tangan. Kalau kita tidak punya data valid, tentu amat sangat sulit untuk menelusuri seluruh aset tersebut, bukan hanya yang ada di Kukar, termasuk juga aset yang menyebar di kota atau propinsi lainnya.

"Dalam waktu dekat DPRD akan memanggil SKPD terkait terkait dengan pendataan dan pengelolaan aset daerah," katanya.
(Pwt)