DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Sekretariat DPRD Kab Kukar Sukses Adakan Bincang-bincang JDIH Semalam dan Podcast Bersama Kepala Pusat JDIH Nasional
post

Sekretariat DPRD Kab Kukar Sukses Adakan Bincang-bincang JDIH Semalam dan Podcast Bersama Kepala Pusat JDIH Nasional


Kemah Semalam JDIH, di Pantai Coconut Beach Samboja (Foto: murdian)
HUMPROP- Sekretaris DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Sekwan) H.M.Ridha Darmawan menerima langsung kehadiran Tim monitoring dan evaluasi dari JDIH Nasional dalam rangkaian kegiatan Kemah Semalam JDIH dengan Tema Optimalisasi Peran JDIH: Pembinaan dan Pengembangan JDIH di Sekretariat DPRD Kukar, Tenggarong 3-5 Mei 2024.

Dengan adanya kunjungan Tim monitoring dan evaluasi dari JDIH Nasional Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Sekretariat DPRD Kab Kukar melakukan serangkaian kegiatan pelaksanaan salah satunya;
Penyampaian Materi yang disampaikan oleh Bapak Diden Priya Utama, S.Kom dengan materi Evaluasi Pengelolaan JDIH DPRD Kab Kukar diruang serbaguna DPRD Kab Kukar.

Dilanjutkan Kemah Semalam JDIH, di Pantai Coconut Beach Samboja, Kegiatan Konfigurasi peserta Kemah JDIH, membentuk Huruf JDIH dan membentangkan Spanduk Sepanjang 10 meter di pinggir pantai, dilanjutkan Bincang-Bincang JDIH dengan tema "Optimalisasi Peran JDIH : Pembinaan dan Pengembangan JDIH di sampaikan langsung Kepala Pusat JDIH Nasional Bapak Jonny Pesta Simamorang,S.IP.,M.Si.



Bincang-bincang JDIH bersama Kepala Pusat JDIH Nasional (Foto: murdian)
Bincang-bincang JDIH semalam juga dihadiri Kepala Sub bidang Di gitalisasi Dokumen Hukum Pusat Dokumentasi dan Jaringan Informasi Hukum Nasional, Pustakawan Pratama Badan Pembinaan Hukum Nasional- Pusat Dokumentasi dan Jaringan Informasi Hukum Nasional- Bidang Pelayanan Informasi Hukum Nasional Bapak Robby Ferdyan, S.I.P, Biro Hukum Setda Provinsi Kalimantan Timur, Kanwil Kemenkum HAM Provinsi Kalimantan Timur, Perwakilan Assisten I Setkab. Kutai Kartanegara, Bagian Hukum Setkab. Kutai Kartanegara, Fakultas Hukum Universitas Kab Kukar dan Pegawai dilingkungan Sekretarait DPRD Kab Kukar.

Pagi Senam Zumba dan Peserta Kemah JDIH Khususnya Rombongan dari Pusat JDIHN dan Kembali Ke Tenggarong, melaksanakan tinjauan ke Gedung Café JDIH DPRD Kabuapten Kutai Kartanegara dan Dilanjutkan dengan Podcast bersama Kepala Pusat JDIH Nasional ,Sekwan yang dipandu langsung Nurhayati Touristiany selaku Kepala Persidangan dan Perundang-undangan dan Kiki Staf pengelola JDIH Sekretariat DPRD Kukar.



Podcast bersama Kepala Pusat JDIH Nasional (Foto: murdian)
Sekwan mengatakan terkait kunjungan, selain melakukan silaturahmi Tim monitoring dan evaluasi dari JDIH Nasional Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum, sekaligus memberikan arahan, materi dan memotivasi staf pengelola JDIH Sekretariat DPRD Kukar.

Ini tidak lain dalam rangka meningkatkan pemahaman tentang Pentingnya Peran JDIH sebagai Pelayanan informasi Dokumen Hukum terkini tentang produk hukum yang ada di Indonesia.

"Kita berharap ke depan JDIH Sekretariat DPRD Kukar, bisa lebih semangat lagi dan bisa bersinergi dengan JDIH-JDIH unit kerja yang lain. Mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi bagi masyarakat Kutai Kartanegara ke depan, "cucap sekwan
(mur)