Dewan Bahas Persiapan Penas KTNA 2011
 DPRD Kukar dan Pj Bupati Kukar, Bahas persiapan Penas 2011 (Foto: Murdiansyah) |
|
|
|
ANGGOTA DPRD Kukar bersama Pj Bupati Kukar Sulaiman Gafur dan seluruh Kepala Dinas dan Instansi yang terkait, belum lama ini (20/1), menggelar pertemuan terkait pembahasan persiapan pelaksanaan Pekan Nasional (Penas) Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) yang akan diselenggarakan di Tenggaraong Seberang, 2011 mendatang.
Rapat dengar pendapat ini digelar di ruang Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kukar dan langsung dipimpin Ketua DPRD, Rita Widyasari.
Kukar yang dipercayakan sebagai penyelenggara Penas se Indonesia ini, diperkirakan akan dihadiri lebih dari 30 orang. Para peserta terdiri dari petani dan nelayan se Indonesia ditambah dengan undangan dari para petani dari luar negeri seperti Amerika, dan petani di wilayah Asean.
Meningat acara ini dikategorikan even besar, persiapan yang matang pun perlu dilakukan. Rencananya, acara tersebut akan dibuka secara resmi oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudoyono, pada tanggal 18 - 21 Juni 2011.
Berbagai persiapan pun kini tengah dibahas. Mulai dari tempat pemondokan, berbagai fasilitas, infrastruktur jalan, transportasi dan anggaran yang diperlukan dalam kegiatan itu. "Kita berharap seluruh kepala SKPD yang terkait dengan hal kegiatan ini harus sudah mempersiapkan dalam hal penganggaran dan ini juga menghindari biaya jangan sampai tumpang tindih penganggaran antara SKPD satu dengan SKPD lainya," ujar Sulaiman.
Diungkapkan, anggaran ini akan menggunakan dana APBD Kukar yang dinilai cukup besar . "Oleh sebab itulah, rapat dengar pendapat ini dilakukan untuk persiapan alokasi pendanaan kegiatan," katanya.
Selain itu, Sulaiman juga berharap agar kegiatan ini bisa bisa berdampak yang positif dalam peningkatan Pertanian, Nelayan dan dan seluruh masyarakat Kukar.
â€Diharapkan dalam penyelenggaran Penas mendatang, alokasi danannya berasal dari APBD Provinsi dan APBN. Mengingat kegiatan ini merupakan agenda nasional" ungkap Ketua DPRD Kukar Rita Widyasari. (
dian)