DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Komisi IV Bahas Anggaran Bansos, Organisasi Fiktif Disorot

Komisi IV Bahas Anggaran Bansos, Organisasi Fiktif Disorot


Komisi IV Bahas Anggaran Sosial Keagamaan (Foto: apih)


Rapat koordinasi dengan dinas/instansi terkait dengan masalah sosial keagamaan di daerah ini (Foto: apih)
KOMISI IV DPRD Kabupaten Kukar menggelar rapat koordinasi dengan dinas/instansi terkait masalah sosial keagamaan di daerah ini. Hal ini dilakukan guna mengetahui sejauh mana program atau kegiatan yang akan dilakukan selama tahun 2010 ini.

Rapat ini dihadiri beberapa dinas dan instansi terkait seperti, Dinas Sosial, MUI/BAS, Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Kesehatan, Bagian Kesra, Bagian Keuangan, itu, dipimpin langsung Ketua Komisi IV, Saiful Aduar diruang komisi, DPRD Kukar, Rabu (27/1).

Menurut Saiful, hal-hal yang dibahas ini berkaitan dengan anggaran yang akan diberikan pada bidang sosial keagamaan, pemuda dan olahraga. "Kita ingin mengetahui berapa banyak pos anggaran yang diberikan pemerintah daerah pada bidang sosial kemasyarakatan ini," katanya.

Selain itu, dalam kesempatan ini juga dipertanyakan mengenai anggaran kegiatan keagamaan yang rutin dilakukan seperti MTQ. "Kita harapkan anggaran ini dapat tepat sasaran, kita juga dapat berhati-hati dalam menggunakan anggaran," katanya.

Diungkapkan anggaran APBD Kukar yang berhubungan dengan bidang sosial kemasyarakatan memang banyak menarik minat masyarakat sehingga banyak proposal atau aspirasi yang menginginkan alokasi anggaran tersebut.



Serius bahas anggaran sosial kemasyarakat (Foto: apih)
Ditandaskan, anggota Komisi IV, Syahrani, untuk tahun 2010 ini penyaluran anggaran dibidang sosial akan dilakukan lebih selektif. Baik itu dalam bentuk hibah maupun bansos. "Dan kita semua berharap yang berhak menerima anggaran tersebut adalah kelompok atau organisasi yang benar-benar eksis atau memiliki kegiatan. Bukan kelompok atau organisasi fiktif," tegasnya. (pwt)