Mahasiswa Peringati Hari Anti Korupsi di DPRD Kukar
 Mahasiswa peringati Hari Anti korupsi di DPRD Kukar (Foto: Yeni) |
|
|
|
MEMPERINGATI hari Anti Korupsi yang jatuh setiap tanggal 9 Desember, sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) cabang Kukar, melakukan aksi demontrasi di gedung DPRD Kukar, Tenggarong, Selasa (9/12).
Para mahasiswa ini melakukukan orasi dan membentangkan spanduk serta poster bertuliskan tentang penghapusan segala bentuk indikasi maupun tindak laku korupsi di Kukar.
 Anggota DPRD saat menerima aspirasi mahasiswa (Foto: Yeni) | |
|
|
Para mahasiswa ini menyoroti tentang beberapa kasus korupsi yang terjadi di daerah ini, namun sampai saat ini tidak ada satu kasus pun yang diselesaikan oleh pemerintah maupun penegak hokum. "Menurut kami jumlah indikasi korupsi semakin meningkat dan tak kunjung selesai dari tahun ketahun," ungkap salah seorang demonstran.
Para demonstan ini diterima beberapa anggota dewan diantaranya Supriyadi yang mengaku sangat mengapreseasi apa yang dilakukan para mahasiswa ini. melalui hari anti korupsi ini sebagai bentuk upaya memerangi korupsi di segala sektor. (
Pwt)