DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Sekretariat DPRD Ramaikan Peringatan Merah Putih Sanga-Sanga

Sekretariat DPRD Ramaikan Peringatan Merah Putih Sanga-Sanga


Bupati Rita Widyasari didampingi Ketua DPRD saat membuka peresmian pameran Merah Puti Sanga-Sanga (Foto: Yeni)

DALAM memeriahkan peringatan peristiwa merah putih 27 Januari Kecamatan Sangasanga, dirangkai dengan berbagai kegiatan salah satunya pameran pembangunan. Pameran kali ini menunjuk seluruh SKPD untuk menunjukkan yang telah, sedang dan yang akan dilakukan, pembangunan di Kukar dan meminta SKPD menunjukkan hal-hal yang perlu untuk diketahui oleh masyarakat.

Kali ini Sekretariat DPRD Kukar menggelar pameran dengan memajang dokumentasi kegiatan anggota DPRD periode 2014-2019 yang baru dilantik pada Agustus tahun lalu.



Bupati Rita Widyasari didampingi Ketua DPRD saat meninjau stan DPRD Kukar (Foto: Yeni)
Pameran berlangsung dari tanggal 26 sampai dengan 31 Januari 2015 bertempat di lapangan Eks MTQ Kecamatan Sangasanga, yang diikuti oleh 32 stand dari SKPD Kukar dan 6 stand dari Kecamatan Sangasanga Kab. Kutai Kartanegara.

Pada saat meninjau stan pameran ini, Bupati Rita Widyasari didampingi wakil bupati Gufron Yusuf dan Ketua DPRD Salehuddin S.Fil, Kapolres Kukar, Mukti Juharsah, Jajaran Muspida, Muspika Kecamatan Sangasanga.

Stand Sek DPRD Kukar mendapat banyak kunjungan para Guru, murid dan Masyarakat disamping ingin mengetahui kerja wakil mereka yang mereka usung sebagai perwakilan mereka yang duduk sebagai Legiselatif.



Sekretariat DPRD Kukar menggelar pameran dengan memajang dokumentasi kegiatan anggota DPRD periode 2 (Foto: Yeni)
Para pengunjung juga ingin mendapatkan informasi tentang Alat kelengkapan dewan yang terdiri unsur Pimpinan , Badan Musyawarah (Banmus), Badan Kehormatan (BK) , Badan Anggaran ( Banggar) Badan Legiselasi dan Komisi-komisi agar nantinya dalam menyuarakan aspirasi mereka tepat sasaran dengan komisi yang membidanginya.

Sekretariat DPRD Kukar tidak hanya menampilkan poto-poto anggota Dewan dan Pimpinan dari masa kemasa, Sekretariat DPRD kukar juga membagikan secara gratis berupa; Kalender, Kaleidoskop dan Majalah Garda Rakyat yang memuat aktivitas dan peristiwa penting yang terjadi selama masa kerja anggota dewan periode 2014-2019. (pwt)