Chairil Anwar Sampaikan KUPA dan PPAS Perubahan 2015
 Chairil Anwar saat menyampaikan KUPA dan PPAS Perubahan 2015 (Foto: Romansha) |
|
|
|
Pj Bupati Kukar H. Chairil Anwar, SH.,M.Hum menyampaikan Rancangan Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUPA) serta Rancangan Prioritas Dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) perubahan tahun 2015. Hal ini disampaikan pada sidang DPRD paripurna ke 9 masa sidang ketiga, Senin (24/8).
Sidang dipimpin oleh ketua DPRD Salehuddin, S.Sos, S.Fil beserta wakilnya serta dihadiri anggota DPRD serta Pj Bupati Kukar . Chairil Anwar didampingi oleh Sekda Edy Damansyah serta unsure muspida dan muspikab Kukar, di ruang sidang utama DPRD.
Chairil Anwar memaparkan adapun yang menjadi dasar perubahan APBD berdasarkan atas hasil evaluasi pelaksanaan perencanaaan tahun berjalan adalah penyesuaian asumsi dasar ekonomi makro daerah dengan kondisi perekonomian terkini. "Adanya beberapa penyesuaian seperti target penerimaan PAD, dana perimbangandan pergeseran pembangunan sesuai dengan RPJMD Kukar 2010-2015," katanya.
 Kasubag Humas dan Dokumentasi membacakan daftar hadir anggota DPRD (Foto: Romansha) | |
|
|
Diungkapkan bahwa rancangan KUPA dan PPAS 2015 telah diperhitungkan berbagai kondisi yang terjadi baik internal maupun ekternal, yang selanjutnya dijadikan dasar dalam perumusan kebijakan keuangan daerah perubahan.
Rancangan KUPA dan PPAS perubahan 2015 ini, diungkapkan Chairil Anwar dari segi pendapatan daerah ditargetkan sebesar Rp 6,46 triliun rupiah menurun dari target sebelumnya sebesar Rp 6,5 triliun rupian. Sementara dari belanja daerah direncanakan sebesar Rp 6,98 triliun rupian menjadi Rp 8,38 triliun rupiah. Dan dari belanja daerah semula direncanakan sebesar Rp 6,98 triliun rupiah menjadi Rp 8,38 triliun rupiah.
(
pwt)