PEMBERITAAN DPRD, Sekretariat DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara menggelar kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 H/2018 M, di Ruang Sidang Utama Gedung DPRD Kukar, Lantai I, Jalan Wolter Monginsidi, Kelurahan Timbau, Tenggarong, Kalimantan Timur, Selasa, 09.00 Wita.
Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri langsung Ketua DPRD Kukar Salehuddin,S.Sos,.S.Fil dihadiri Anggota DPRD, Sekretarsi DPRD H.M.Ridha Darmawan,SP,.MP , Jajaran Kepala Bagian, Sub Bagian dan Ratusan Staf Setwan.
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al’Quran oleh Harun Al’ Rasid, Sari Tilawah Yuni Sandra Dewi Staf Sekretariat DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara.
Ketua DPRD Kukar dalam kata sambutannya merasa sangat bersyukur bertepatan 20 Rabil Ul Awal, kita masih diberi kenikmatan sehat dan umur panjang, selaku pimpinan DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara dalam hal ini sangat mengapresiasi apa yang dilaksanakan Sekwan dan Jajaranya pada saat ini, ini bukan hanya formalisasi tapi kita ingin mengimplementasikan Nabi dalam Kehidupan Rumah Tangga dan Masyarakat, sesuai dengan tema kita pada hari ini.
Bulan Rabiul Awal biasanya di Surau, Langgar, Masjid dan di Gedung pemerintahan melaksanakan maulid harapan kita sama bagai mana kita kembali mengintropeksi diri mencintai Rasulullah sebagai suri teladan yang harus diikuti kaum Muslimin.
Beliau memiliki akhlak yang agung dan luhur. Dengan keluhuran akhlak itulah beliau berdakwah, mengajak manusia menuju jalan yang diridhai oleh Allah Dengan akhlak yang mulia pula, dakwah beliau berhasil dengan gilang gemilang.
Hanya dalam kurun waktu kurang dari 23 tahun, beliau berhasil merombak tatanan masyarakat yang dungu dan bodoh menjadi masyarakat yang maju dan berperadaban tinggi. Dalam waktu teramat singkat itu, beliau mengangkat kehidupan suatu bangsa yang tidak dikenal sejarah menjadi umat yang menentukan sejarah dunia.
Dengan adanya Tausiyah Ustadz H. Nasrun dari Kementerian Agama Republik Indonesia bisa menjadi pedoman dan pemikiran kita untuk meningkatkan talisilaturrahmi kita semua dalam kita melakukan aktivitas sehari-hari dalam bekerja dan dimasyarakat.
Tausiyah Ustadz hari ini Insya Allah dapat menjadi bahan cerita, untuk kita ceritakan kembali kepada putra-putri kita tercinta ataupun adik-adik kita tercinta. Harapannya tentu saja agar mereka sedari dini sudah mengenal tentang berbagai sifat kemuliaan dari junjungan kita Muhammad SAW.
Nabi Muhammad memiliki Akhlaq dan Sifat-sifat yang sangat Mulia. Oleh karena itu hendaklah kita mempelajari sifat-sifat Nabi seperti Shiddiq, Amanah, Fathonah, dan Tabligh. Mudah-mudahan dengan memahami sifat-sifat itu, selain kita bisa terhindar dari mengikuti orang-orang yang mengaku sebagai Nabi, kita juga bisa meniru sifat-sifat Nabi sehingga kita juga jadi orang yang mulia.
“Saya selaku pimpinan berharap semoga dengan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1440 H/2018 M, kita bekerja semakin solid dan semakin kokoh sehingga kerja DPRD berjalan dengan maksimal pungsinya , begitu pula dijajaran Sekretariat DPRD Kabupaten Kutai lKartanegara berjalan secara maksimal sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) intinya muarannya segala sesuatu apa yang kita kerjakan saat ini dan yang akan datang semuanya bernilai Ibadah Allah Subhanahu Wa Ta’ala, semoga kita diakhirat nanti kita bisa berkumpul dengan Rasulullah”.Pintanya (mur)