Ketua DPRD Salehuddin Pantau Hari Pertama UNKB Tingkat SMA
 meninjau penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMA Negeri 2 (Foto: murdian) |
|
|
|
PEMBERITAAN DPRD, Di sela-sela kesibukannya, Ketua DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara Salehuddin, S.Sos,S.Fil menyempatkan diri meninjau penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMA Negeri 2 Tenggarong, Jalan Pesut, Timbau, Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Senin (1/4).
Kedatangan ketua DPRD ke SMAN 2 Tenggarong diterima langsung kepala SMAN 2, Drs Bambang Setyawan, M.Pd didampingi Wakil Kepala Sekolah, Muchlis, Waka Humas Dr H Hasim, M.Pd dan Kabid Dikmen Disdikbud, Kabupaten Kutai Kartanegara, Tulus Sutopo.
Bambang Setyawan menjelaskan Ujian Nasional Berbasis Komputer atau UNBK 2019, dilaksanakan mulai Senin, 1 April 2019. Pelaksanaan sudah berlangsung Jam 07.30 Wita.
Untuk SMAN 2 Tenggarong, terdapat 328 siswa, termasuk 10 Rombongan Belajar (IPA/IPS). UNBK 2019 tingkat SMA/MA ini akan berlangsung selama empat hari, yakni 1 April, 2 April, 4 April, dan 8 April 2019.
 Salehuddin melihat secara langsung proses UNBK (Foto: murdian) | |
|
|
Setiap hari, ada tiga sesi UNBK, yaitu pukul 07.30-09.30, 10.30-12.30, dan 14.00-16.00. Adapun bidang studi IPA, IPS dan KIMIA dengan masing masing pilihan. “UNBK 2019 atau disebut juga Computer Based Test (CBT) adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya”. Ungkapnya
Salehuddin Melihat semangat adik-adik siswa dalam pelaksanaan UNBK hari ini,saya merasa optimis dengan kepemimpinan kedepan
Mereka semua yang akan menggantikan posisi saya kedepan. Memang dalam pelaksanaannya masih ditemukan beberapa kekurangan dan kelemahan Kekurangan dan kelemahan tersebut lebih pada faktok teknis, pendukung Pelaksanaan UNBK, Mulai dari jumlah ruangan yang belum memadai, Rasio komputer dengan jumlah siswa peserta UNBK dan masalah sinyal internet (blank spot).
Hal ini berarti proses UNBK masih bisa berjalan seperti kendala pada komputer, voltase listrik yang naik turun atau jaringan yang kurang maksima
Terkait hal tersebut, saya sampaikan bahwa, urusan SMA/SMK sudah dilimpahkan ke Propinsi. Saya komit untuk membantu pemerintah daerah (Kukar) Untuk mengatasi kekurangan dan kelemahan tersebut.
 UNBK 2019, dilaksanakan mulai Senin, 1 April 2019. Pelaksanaan sudah berlangsung Jam 07.30 Wita. (Foto: murdian) | |
|
|
"Termasuk lanjutan pembangunan / rehab di SMA Negeri 1 Tenggarong , yang hingga hari ini belum selesai pembangunannya”.Ucapnya (
mur)