DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Ketua dan Anggota DPRD kukar Hadiri Partai Final Sepak Bola di Muara Kaman
post

Ketua dan Anggota DPRD kukar Hadiri Partai Final Sepak Bola di Muara Kaman


Final Benua Puhun Fc Vs Manok FC (Foto: murdian)
HUMAS DPRD, Grand Final Open Turnamen Muara Kaman Cup 2019 di lapangan Sepak Bola Mulawarman Desa Muara Kaman Ulu, Kecamatan Muara Kaman, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, berlangsung meriah, Minggu (19/01/2020).

Acara penutupan dihadiri Ketua DPRD, Wakil Ketua dan sejumlah anggota DPRD Kutai Kartanegara. Ketua panitia pertandingan. Sahpian mengatakan Grand Final Open Turnamen Muara Kaman Cup 2019 ini memperebutkan piala bergilir camat Muara Kaman. "Kegiatan ini merupakan rangkayan dalam rangka memperingati 10 November yang bertepatan dengan Hari Pahlawan 2019 lalu," katanya.

Adapun rangkaian kegiatan penutupan dimulai pukul 07.00 Wita dengan acara Jalan santai, Zumba Party. Selanjutnya Laga Persahabatan antara Old Star VS Panitia Pelaksana pukul 15.00 Wita.



Ketua DPRD Serahkan hadiah doorprize jalan santai (Foto: murdian)
Pada partai puncak Liga Grand Final Open Turnamen Muara Kaman Cup 2019 mempertemukan dua kesebelasan yakni Benua Puhun Fc Vs Manok FC yang dalam pertandingan final ini dimenangkan Benua Puhun Fc dengan skor 1 - 0.

Untuk juara pertama mendapat hadiah Rp15 Juta, Juara II Rp7.500.000 dan Juara III Rp5.000.000, serta Juara IV Rp3.000.000.

Dilanjutkan pada malam hari pelantikan Korwil KONI & KNPI Kecamatan Muara Kaman dan hiburan.

Turnamen Sepak Bola Muara Kaman Cup ini diikuti 45 klub sepak bola dari delapan Kecamatan di Kabupaten Kutai Kartanegara, di antaranya Kecamatan Kota Bangun, Sebulu,Tenggarong, Muara Muntai, Kembang Janggut, Kenohan, Muara Wis dan Muara Kaman.

Turnamen ini dimulai 15 Desember 2019 sampai 19 Januari 2020. Kami selaku panitia kecamatan, Camat Muara Kaman H Surya Agus dan seluruh masyarakat Muara Kaman mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati Kukar Edi Damansyah beserta kepala OPD yang lain, Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid, SE, M.Si, Wakil Ketua DPRD Didik Agung Eko Wahono, SE, anggota DPRD Kamarur Zaman yang sudah hadir sekaligus salah satu sebagai donatur untuk doorprize dalam kegiatan ini.



Ketua DPRD dan Wakil Ketua DPRD photo bersama Sahpian tengah selaku ketua panitia (Foto: murdian)
“Kami juga mengucapkan terima kasih juga pada donatur-donatur lainya baik dari Pemerintah Daerah, perusahaan swasta, TNI/ Kepolisian, Masyarakat dan Slstakeholder lainya atas kesuksesan Grand Final Open Tournamen Muara Kaman Cup 2019 ini semoga ini jadi amal kebaikan kita semua," ungkap Sahpian (mur/anw)