DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Usai Temui Ketua DPDR, Konselor Politik Singapura Diajak Tinjau Produk UMKM
post

Usai Temui Ketua DPDR, Konselor Politik Singapura Diajak Tinjau Produk UMKM


Ketua DPRD Kukar Konselor Politik Kedubes Republik Singapura (Foto: murdian)
HUMAS DPRD, Konselor Politik Kedubes Republik Singapura Cai Xihao melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Kartanegara

Kedatangan Cai Xihao diterima langsung ketua DPRD Kukar Abdul Rasid, SE M.Si ditemani anggota Komisi III H Ahmad Zulfiansyah serta sekretaris Dewan HM Ridha Darmawan, SP MP di ruang kerja ketua DPRD Kukar Jl Wolter Monginsidi , Timbau Tenggarong, Kalimantan Timur, (Rabu 26/2/2020).

Cai Xihao mengutarakan maksud dan tujuan pada lawatannya ke gedung parlemen ini adalah dengan adanya pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Kalimantan Timur yang sebagian masuk wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara dan sebagian masuk wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara .

Kedutaan Besar Republik Singapura ingin melihat setuasi dan kondisi dan kondusifitas politik yang ada di Kukar dan Kaltim.




Diruang kerja ketua DPRD Kukar (Foto: murdian)
Cai Xihao juga mengakui Kukar sangat kaya dengan Sumber Daya Alam (SDA), budaya, adat istiadat dan keramahtamahan masyarakatnya.

Abdul Rasid sangat mengapresiasi Konselor Politik Kedubes Republik Singapura ke DPRD Kukar, kunjungan seperti ini sangat jarang.

"Alhamdulilah Kukar termasuk yang paling aman di Kaltim, masyarakat Kukar saya pastikan tidak pernah ribut kalau tidak diganggu, walau yang datang dan tinggal di Kukar bermacam -macam suku etnis dan agama Kukar selau kondusif. Bangsa kami mempunyai peribahasa di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung, dalam kehidupan sehari-hari kita harus menghormati atau mematuhi adat-istiadat di mana tempat kita tinggal," ungkapnya.



Ketua DPRD serahkan cindramata (Foto: murdian)
“Jika semua kondusif , Pemerintah Singapura bisa menjalin kerja sama investor, baik bidang Pariwisata, peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) gratis maupun bisnis yang saling menguntungkan ke dua belah pihak”. ucap Rasid yang juga ketua DPD II Partai Golkar Kukar ini.

Usai kunjungan, Cai Xihao diajak melihat dan membeli beberapa kue khas Kukar pada gelar produk UMKM yang diselenggarakan Sekretariat DPRD Kukar bekerjasama dengan Diskop dan UMKM. DPRD Kutai Kartanegara didampingi sekretaris DPRD Kukar Ridha Darmawan dan Kepala Sub Bagian Humas, Protokol dan Publikasi Sekretariat DPRD Kukar, Lita Rosaria Febriyanti.
(mur)