Ketua DPRD Kukar Hadir Acara “Ngopi Dinda”
 Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid (Foto: lita) |
|
|
|
HUMAS DPRD, Dalam rangka menjalin silaturahmi dan sinergi untuk meningkatkan kinerja pelaksanaan DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2021.
Kementrian Keuangan Republik Indonesia Direktorat Jendral Perbendaharaan Kantor Wilayah Direktorat Jendral Perbendaharaan Kalimantan Timur, Jln Ir Juanda Samarinda melakukan “Nopi Dinda” Ngobrol Pintar DAK Fisik dan Dana Desa , Kamis 28 /1/ 2021
Dalam acara “Ngopi Dinda” tampak hadir Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur dan Ketua DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara Abdul Rasid,SE,.M.Si
Terkait Paparan Evaluasi kinerja pelaksanaan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2020 dan Strategi Pelaksanaan Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2021 yang disampaikan langsung Kepala Kanwil DJPb Kaltim.
Abdul Rasid mengatakan sangat mengapresiasi karena menyentuh langsung terkait peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di desa dimana persyaratan pendidikan menjadi Kepala Desa tidak lagi SMP-SMA, minimal S1 (Serjana) sehingga pembinaan desa bisa lebih baik.
“ Jika Sumber Daya Manusia handal sudah barang tentu realisasi dan serapan dana desa dan pelaksanaan DAK fisik dan alokasi belanjanya bisa terserap secara optimal, maka pencapaian output yang dipetakan mampu memberi kontribusi yang lebih optimal bagi kesejahteraan masyarakat dan bangsa”. ucap Rasid (
mur/lita)