Komisi I DPRD Kukar Kunjungi Badan Kesbangpol dan KPU Kota Balikpapan
 Rombongan Komisi I DPRD Kukar di terima di Badan Kesbangpol Balikpapan (Foto: della) |
|
|
|
HUMAS DPRD- Komisi I DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melakukan kunjungan kerja ke Badan Kesbangpol dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Balikpapan terkait dengan persiapan pelaksanaan pemilu 2024, pada Selasa (20/12/2022).
Pertemuan dilaksanakan di kantor Kesbangpol dan KPU Kota Balikpapan,Provinsi Kalimantan Timur. Kedatangan Komisi I disambut oleh anggota komisioner Syahrul Karim serta Sekertaris Susan.R, Sri Handayani bagian hukum dan SDM, Surlinyanti Ningsih bagian rendatin. Sementara rombongan Anggota Komisi I dipimpin H.Abdul Rahman serta anggota lainnya Eko Wulandanu, Muh.Saleh dan Mutoyib.
 Kantor KPU Kota Balikpapan (Foto: della) | |
|
|
Abdul Rahman mengucapkan terima kasih atas Kesediaan pejabat Kesbangpol dan KPU Kota Balikpapan serta menjelaskan bahwa maksud dan tujuan kunjungan ini adalah untuk mengetahui persiapan KPU Kota Balikpapan dalam menghadapi pelaksanaan Pemilu serentak Tahun 2024 mendatang dikarenakan jadwal tahapan Pemilu serentak sudah diluncurkan.
“Kita tahu pelaksanaan Pemilu di 2024 nanti cukup rumit.Tentunya pekerjaan KPU Kab Kukar semakin banyak pekerjaannya mengingat dengan adanya bertambahnya pemekaran Kecamatan. Karenanya kita perlu belajar dan mencari informasi dari berbagai sumber diantarannya Kesbangpol dan KPU Kota Balikpapan.â€jelas Abdul Rahman.
(
del /rby )