DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Dewan Lakukan Monitoring Pasca Banjir
post

Dewan Lakukan Monitoring Pasca Banjir


Akses jalan Kota Bangun masih ada yang terendam banjir (Foto: murdian)
HUMAS DPRD- Anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara yang tergabung di Komisi IV DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara ( Kukar), Provensi Kalimantan Timur, kembali melakukan kunjungan ke beberapa kecamatan dalam wilayah Kab Kukar, pada (23/12/2022).

Ir.Yusmardani salah seorang anggota komisi IV DPRD Kukar mengatakan, sesuai dengan jadwal Badan Musyawarah (Banmus) bulan Desember. Kunjungan kerja ke beberapa kecamatan guna melakukan pengawasan, monitoring sekaligus menyerap aspirasi masyarakat sesuai dengan tugas pokok dan fungsi dewan.

Kunjungan kerja komisi terbagi beberapa tempat, ada yang di Kecamatan Wilayah Pantai, Tengah dan Hulu. Saya bersama Kamarur Zaman dan Aini Faridah melakukan moitoring pasca banjir ke wilayah ke Kota Bangun, Kenohan, Kembang Jangut dan Tabang.



Ir.Yusmardani anggota komisi IV DPRD Kukar (Foto: murdian)
“Alhamdulilah semua kebutuhan pokok (sembako) Bahan Bakar Minyak (BBM) dan kebutuhan lainnya berjalan dengan normal, begitu pula dengan kenaikan harga lainnya, ada kenaikan tapi tidak terlalu signifikan,” ungkapnya.

Yang banyak menjadi keluhan ada beberapa tempat akses jalan poros banyak yang rusak, pasca banjir seperti, jalan Desa Liang Kota Bangun ini sebagian masih terendam banjir, Kota Bangun Kenohan ada beberapa yang rusak tapi tidak sampai putus, Kenohan Kembang Janggut masih ada perbaikan jembatan.



Komisi IV DPRD Kukar saat kunjungi kantor Desa Gunung Sari, Kec Tabang (Foto: murdian)
“Akses jalan ini jika tidak ditangani secepatnya oleh Pemerintah, sedikit banyak ini bisa berpengaruh juga dalam distribusi, ongkos angkut abk Transportasi Darat maupun Air ke daerah pelosok pedalaman,” ucap Yusmardani.
(mur)