ESQ Bagi Aparat Pemerintahan
Berbagai upaya terus dilakukan Pemkab Kukar, guna dapat meningkatkan kinerja aparaturnya, agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal pada masyarakat. Salah satunya adalah melalui training Emotional Spiritual Questient (ESQ).
Training ESQ khusus diselenggaran Pemkab bekerjasama dengan ESQ 165 yang langsung dipandu Ary Ginanjar, di gedung Putri Karang Melenu sejak Kamis hingga Sabtu (8-11/12) mendatang. Diikuti 500 peserta baik dari jajaran pejabat eksekutif setingkat Kepala Dinas/Badan/Kantor Pemerintahan, Kepala Bagian, Pimpinan Ormas, OKP, Organisasi wanita hingga unsur pendidik.
ESQ menitikberatkan pada keseimbangan emosional, dianggap tepat diperuntukkan bagi aparatur pemerintah, agar dapat meningkatkan motivasi kerja serta semangat etos kerja dilingkungan pemerintahan. Dengan memiliki semangat dan mental yang tangguh maka para peserta akan dapat mengatasi berbagai permasalahan yang dihadapi serta mampu mengelola manajemen secara personal, yang berlandaskan pada iman dan ketaqwaan pada Allah SWT.
Bupati DR H Syaukani HM MM mengungkapkan bahwa training ini sangat tepat dilakukan untuk melatih mental para pejabat, karena didalamnya dilakukan berbagai cara mengendalikan diri secara emosional. “Dalam menjalankan tugas dan kewajiban kesehariannya, para pejabat mampu mengelola kemampuan emosinya” ujarnya.
Sehingga dengan demikian akan dapat menciptakan pemerintahan yang baik, bersih dan berwibawa (Good and Clean Governance). Sesuai program Gerbang Dayaku yang saat ini tengah digulirkan, serta dalam rangka program kerja 365 hari pemerintahan Syaukani-Samsuri Aspar. Maka memberikan pelayanan yang baik oleh aparatur akan mempermudah jalannya pemerintahan. (
pwt)