Tahun Baru Ala Magdalena, Bersatu Membangun Muara Jawa
 Gaya Magdalena Ketika Berada Di Atas Panggung (Foto: Sahrin) |
|
|
|
Berangkat dari keinginan, untuk memberikan hiburan kepada masyarakat, serta menghimpun semua elemen generasi muda, agar merayakan tahun baru dengan tertib dan aman. Magdalena HA, Anggota Komisi I DPRD Kutai Kartanegara, yang berasal dari Kecamatan Muara Jawa, pada malam pergantian tahun menggelar acara bertajuk, Parade Band, di kampung halamannya itu.
Acara yang baru pertama kali diadakan di wilayah itu, mendapat sambutan dan respon yang sangat positif di kalangan generasi muda setempat. Hampir semua elemen pemuda hadir, sehingga memberikan nuansa kemeriahan tersendiri bagi masyarakat. Imej perayaan tahun baru yang biasanya identik dengan hura-hura, dan seringkali ditingkahi tindak kriminal, hapus dengan sendirinya.
 Berekspresi Bersatu Membangun Muara Jawa (Foto: Sahrin) | |
|
|
Beberapa elemen pemuda Muara Jawa yang turut dalam perayaan tersebut, menandaskan, mereka sangat berterima kasih kepada Magdalena. Lantaran sumbangsihnya yang besar, baik moril maupun dana, pada acara yang bertajuk “Berkspresi Bersatu Membangun Muara Jawa” tersebut. Sehingga sukses dan memberikan dampak positif bagi generasi muda setempat.
Panitia Pelaksana perayaan, Bachtiar, menegaskan, suksesnya acara tahun baru di Muara Jawa, merupakan bukti kepedulian Magdalena kepada generasi muda. Pihaknya bersama seluruh elemen kepemudaan, merasa sangat berterima kasih dan mengharapkan acara serupa di tahun-tahun mendatang, dapat terlaksana kembali.
 Pemuda Butuh Tempat dan Fasilitas Untuk Kegiatan Positif (Foto: Sahrin) | |
|
|
Salah seorang peserta Parade Band, Andi F, yang tergabung dalam dalam komunitas dengan nama ‘Black Metal’ juga mengakui, kegiatan demikian memang baru pertama kali diadakan di Muara Jawa. Bagi masyarakat, tentu saja acara tersebut memberikan hiburan dan rekreasi tersendiri, pada malam tahun baru.
Lebih lanjut Andi mengharapkan, acara serupa hendaknya diadakan lagi pada waktu-waktu mendatang. Mencontoh kegiatan positif yang dilakukan Magdalena, ia juga mengimbau kepada Anggota Dewan lainnya yang berasal dari Muara Jawa, untuk memberikan kepedulian kepada generasi muda setempat.
Hal itu penting, agar perayaan tahun baru yang biasanya seringkali membawa korban, dan identik dengan malam mabuk-mabukan, tidak lagi terjadi. Apabila pemuda diberi tempat untuk berekspresi, yang ada justeru sebuah pertunjukan dengan nuansa hiburan positif bagi masyarakat. Tidak hanya di Muara Jawa, di daerah lain juga dapat dikembangkan pola demikian. (
arin)