DPRD Kutai Kartanegara
Warta DPRD: Dewan Sidak RSU AM Parikesit, Pasien Banyak Rawat Inap di Luar Kamar

Dewan Sidak RSU AM Parikesit, Pasien Banyak Rawat Inap di Luar Kamar


Sidak RSU AM Parikesit (Foto: gu2n)
PEMBANGUNAN sumber daya manusia (SDM) sangatlah terkait dengan dukungan pembangunan kesehatannya. Memberikan pelayanan kesehatan yang prima adalah kebutuhan yang mendesak.

Beberap anggota dewan Kukar dari gabungan Komisi, seperti Jumarin Tripada, Marten Apuy, Drs Abdul Sani, Marwan SP, Drs HM Irkham dan H Abdurrahman, Selasa (16/1), melakukan inspeksi mendadak ke Rumah Sakit Umum (RSU) AM Parikesit.

Selama ini keberadaan RSU AM Parikesit selalu mendapat sorotan masyarakat. Bahkan beberapa anggota dewan pun kerap mendapatkan keluhan masyarakat yang kecewa dengan pelayanan RSU tersebut.



Pasien rawat inap di luar kamar (Foto: gu2n)
”Sidak ini kami lakukan lantaran banyaknya keluhan dan SMS masyarakat mengenai kondisi RSU AM Parikesit,”ucap Drs HM Irkham. Bahkan, dia juga mengungkapkan, harusnya sebagai rumah sakit rujukan bagi wilayah-wilayah Kabupaten Kukar keberadanya fasilitasnya lebih memadai. Setidaknya tidak ada lagi pasien yang dirawat inap dilorong-lorong luar kamar.

”Kondisi RSU ini memang menyedihkan. Lihat saja dilorong-lorong rumah sakit ini, masih banyak pasien yang belum mendapatkan parawatan maksimal,”ujar H Abdurrahman.

Pelayanan RSU AM Parikesit yang masih sangat jauh dari memuaskan ini, tukas Abdurhaman, memang harus diprioritaskan perbaikannya. ”Kita ini sedang menggalakan pembangunan disegala sektor, dan untuk menyukseskan pembangunan itu maka masyarakat kita harus sehat,”tegasnya.



Perbaikan sarana RSU AM Parikesit harus menjadi prioritas pemerintah daerah (Foto: gu2n)
Itu sebabnya, Marwan SP pun menandaskan, untuk menuju masyarakat yang sehat maka perbaikan pelbagai sarana kesehatan juga harus menjadi perhatian pemerintah. ”Kita malu disebut sebagai daerah kaya, sementara fasilitas RSU kita belum memadai,”ujarnya. (gu2n)